Custom Search

Nilai blog di mata Yahoo dan Google

| Dec 8, 2008

Dalam membuat suatu blog anda juga harus memperhatikan poin-poin penting dalam penilaian suatu search engine. Dalam hal ini adalah Yahoo dan Google. Karena saat ini Google dan Yahoo adalah dua Search Engine ternama dunia, maka ada hal-hal yang harus anda perhatikan seperti :

Blog yang disukai
  • Blog tersebut menawarkan konten yang unik, asli dan bermutu.
  • Mengutamakan desain halaman yang diperuntukan bagi sesama manusia bukan search engine.
  • Berisi link yang dapat digunakan untuk membantu orang lain menemukan hal-hal menarik yang berhubungan dengan blog anda.
  • Menggunakan meta data (termasuk judul, deskripsi dan kata kunci) yang mencerminkan isi blog.
  • Web/blog dengan susunan link yang baik dan link teks yang jelas.
  • Menawarkan sitemap yang langsung menuju ke bagian penting dari suatu blog/web.
  • Secara keseluruhan memiliki desain yang baik.
Blog yang tidak disukai
  • Halaman dapat membahayakan bagi keakuratan, diversiti, dan relevansi hasil pencarian.
  • Halaman yang digunakan sengaja untuk direct ke halaman orang lain (doorway page).
  • Banyaknya halaman yang menyajikan konten yang sama.
  • Halaman website hanya berisi link-link yang ditujukan untuk website lainnya (konten program afiliasi).
  • Blog dengan jumlah hostname virtual yang sangat banyak dan tidak penting.
  • Halaman yang sangat banyak, dibuat secara otomatis tanpa isi yang bernilai (cookies-cutter pages).
  • Halaman yang dibuat dengan metode artificial ynag sengaja ditujukan untuk mempengaruhi ranking dalam pencarian di SE.
  • Blog yang menampilkan link yang tidak jelas atau tersembunyi hingga sulit dilihat pengunjung.
  • Halaman yang mengandung Cloaking yang hanya menampilkan konten untuk search engine.
  • Blog yang terlalu sering menampilkan link ke blog/web lain dengan tujuan mempopulerkan web/blog tersebut.
  • Tujuan utama dibuat untuk SE dengan menampilkan kata kunci yang banyak namun tidak relevan.
  • Blog/web yang mengandung terlalu banyak pop-ups, malware, virus atau sesuatu yang menggangu pengunjung.
Kesimpulannya dalam penggunaan kata kunci haruslah relevan dan dalam segi jumlah haruslah masuk akal. Link yang digunakan dalam blog juga harus masuk logika, jangan terlalu banyak. Sajikan konten yang orisinil bukan copy paste. Semoga Google dan Yahoo love us.

0 comments:

Post a Comment

Terserah kepada anda sekalian untuk berkata-kata ...